Rabu, 22 Oktober 2014

Memiliki kulit bersinar

Memiliki kulit bersinar tentu saja menjadi dambaan bagi setiap wanita. Tak perlu menggunakan bahan-bahan kimia dengan merek kenamaan, karena Anda dapat membuat kulit bersinar hanya dengan bahan rumahan. Bagaimana caranya? Berikut ulasannya yang diberitakan dari 10 Tops Home Remedies Rabu (22/10/2014):

Bahan yang Diperlukan

1. Minyak Zaitun
2. Madu
3. Baking Soda
4. Sendok Teh
5. Mangkuk

Step 1

Tuangkan satu sendok minyak zaitun pada mangkuk yang telah disediakan. Lalu, tambahkan satu sendok teh madu dan baking soda lalu aduk hingga merata ketiga bahan tersebut.

Step 2

Setelah ketiga bahan rumahan ini tercampur, mulai lah melapisi kulit wajah Anda dengan bahan yang telah disiapkan. Lapisi hingga merata lalu diamkan selama sepuluh menit. Setelah itu, bilaslah wajah hingga bersih dengan air hangat dan keringkan.

Manfaat

Setiap bahan yang Anda gunakan tentunya memiliki manfaat masing-masing. Seperti baking soda, bermanfaat untuk mencerahkan, menyegarkan dan melembutkan wajah. Selain itu, baking soda juga menjadi salah satu bahan rumahan yang mampu mengusir jerawat yang bersarang di wajah Anda.
Sementara madu, bermanfaat untuk mencerahkan, melembutkan sekaligus memutihkan wajah. Kandungan vitamin e pada minyak zaitun mampu menjadi masker untuk menghilangkan jerawat sekaligus menghaluskan kulit Anda.

Jumat, 17 Oktober 2014

Tips Perawatan Rambut untuk hijab

Perawatan rambut berjilbab agak sedikit berbeda dengan rambut yang tidak biasa ditutup, karena memiliki masalah yang juga berbeda. Namun, bila perawatan rambut yang dilakukan benar, rambut tertutup tetap bisa sehat. Berikut 7 tip yang bisa Anda lakukan dalam merawat rambut berjilbab agar tetap sehat:

1. Pilihlah jilbab yang berbahan katun atau kaus, karena pori-porinya bisa melancarkan sirkulasi udara. Kenakan model jilbab yang praktis. Model jilbab tumpuk membuat kulit kepala berkeringat dan memicu ketombe.

2. Saat menggunakan jilbab, rambut harus benar-benar kering. Rambut yang basah atau lembap dapat memicu timbulnya ketombe dan bau tak sedap.

3. Pilih jilbab dengan warna lembut, karena dapat memberi efek sejuk ke kulit kepala sehingga folikel rambut tidak terhambat dalam pertumbuhan rambut.

4. Jaga kebersihan rambut dan kulit kepala. Keramas teratur minimal dua-tiga kali seminggu dan pilih produk rambut -sampo, conditioner, masker, serum- yang sesuai dengan jenis rambut serta kebutuhan Anda.

5. Selalu sisir dan rapikan rambut sebelum dan sesudah mengenakan jilbab. Gunakan sisir plastik bergigi jarang untuk mengurangi kerontokan. Hindari menyisir dari garis belahan rambut karena awal kerontokan bisa bermula dari garis belahan rambut.

6. Perhatikan cara mengikat rambut. Jika rambut Anda panjang, gelung atau ikat dalam kondisi renggang dan pilih ikat rambut yang lembut. Hindari jepitan besi atau karet gelang karena bisa menyebabkan kerusakan rambut akibat pergesekan dengan bahan tersebut. Mengikatnya terlalu kuat juga bisa menimbulkan rasa pusing di kepala.

7. Penuhi nutrisi rambut dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan protein dan vitamin B6, B12, dan C, serta vitamin pendukung rambut lainnya.

Kamis, 16 Oktober 2014

Penyebab dan Pencegah Penyakit Jantung

Semakin dewasa seseorang, biasanya akan mengalami penurunan waktu tidur. Entah karena sibuk bekerja atau asyik bergaul dengan teman. Sekilas, tidur mungkin merupakan hal sepele. Namun nyatanya, aktivitas istirahat ini sangat berpengaruh pada kinerja jantung. Bahkan kebiasaan tidur yang berantakan, diduga bisa menjadi pemicu penyakit jantung.

Menurut spesialis jantung dan pembuluh darah, Rumah Sakit Jantung Harapan Kita, Harmani Kalim, penyakit jantung terbagi dua jenis: keturunan dan koroner.Untuk penyakit jantung koroner, ada beberapa penyebabnya. Seperti penyakit gula, kadar kolestrol tinggi, berat badan berlebihan, kurang olahraga, tekanan darah tinggi, dan pola hidup berantakan.

Berdasarkan survei Kementerian Kesehatan pada 2013, Harmani melanjutkan, sekitar 30 persen orang Indonesia mengalami tekanan darah tinggi, yakni lebih dari 140 per 90.“Tekanan darah seperti itu berpotensi pada penyakit jantung,” ujar Harmani kepada Plasadana.com untuk Yahoo Indonesia, Selasa, 23 September 2014.

Di Indonesia sendiri, jumlah pasien jantung koroner lebih banyak ketimbang penderita jantung bawaan. Bahkan penyakit jantung koroner menjadi salah satu penyebab utama kematian di Indonesia. Pada April 2011, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan, kematian akibat penyakit jantung koroner di Indonesia mencapai 243.048 kasus, atau 17,05 persen dari total kematian. “Kebanyakan penderita jantung koroner adalah pria di atas 40 tahun,” ujar Harmani.

Sementara artikel blogdokter.net, 8 Februari 2014 , menyebutkan bila penderita penyakit jantung di Indonesia terus meningkat. Ini terlihat dari jumlah pasien penyakit jantung koroner yang berkisar 3.000 pertahun.

“Kementerian Kesehatan mencatat, penyakit jantung merupakan salah satu kelompok penyakit tidak menular yang saat ini menjadi penyebab kematian tertinggi dan menimbulkan beban bagi masyarakat Indonesia,” tulis blogdokter.net.

Harmani berpendapat, penyakit jantung koroner masih bisa teratasi. Yakni dengan menelusuri penyebab penyakitnya. Jika pemicunya adalah penyakit gula, pasien wajib mengurangi konsumsi makanan serta minuman manis. Juga harus berolahrga secara teratur, menyantap panganan sehat, dan mengurangi berat badan.

4 Cara Kulit lebih cantik dan segar

Memiliki kulit yang cantik dan muda tentu saja menjadi dambaan bagi semua wanita. Dengan begitu, penampilan mereka selalu terlihat indah di mata semua orang. Untuk mendapatkan kulit seperti itu, tentu saja dibutuhkan beberapa hal. Apa sajakah itu? Berikut ulasan yang dilansir dari Times of India Rabu (15/10/2014):

Konsumsi Vitamin C

American Journal of Nutrition menyatakan bahwa wanita yang berusia di atas 40 tahun biasanya akan sering melakukan diet ketat agar penampilannya selalu terlihat menarik. Namun sayangnya, mereka tak memperhatikan asupan vitamin c dalam tubuh mereka. Hal ini terkadang membuat kondisi kulit menjadi tak segar dan mudah keriput. Sumber-sumber vitamin C dapat Anda peroleh dari tomat, jeruk, kiwi, kubis dan brokoli.

"Vitamin C sangat penting untuk pembentukan kolagen dalam tubuh. Tanpa itu, asam amino tidak dapat ditautkan ke bentuk protein," ujar Jo Travers, Ahli Gizi.


Berhenti Merokok

"Rokok mampu menciptakan enzim yang dapat membentuk matriks logamprotein (MMPs). Dimana, kandungan ini dapat merusak kolagen di kulit Anda. Seperti yang kita telah ketahui, kolagen sangat dibutuhkan untuk kesehatan kulit manusia "kata Dr Nick Lowe, Consultant Dermatologist.
Maka dari itu, bagi Anda yang ingin memiliki kulit cantik dan muda cobalah untuk berhenti merokok mulai dari sekarang. Tak hanya bermanfaat bagi kulit saja, namun berhenti merokok juga dapat melindungi tubuh bagian dalam Anda.

Matahari

Menurut Dokter Lowe, kulit akan mudah rusak jika secara terus menerus terkena paparan sinar matahari. Maka dari itu, gunakanlah krim yang mengandung SPF 15. Tak hanya itu saja, gunakanlah juga krim yang mengandung UVA dan UVB.
"Banyak wanita yang tak memperhatikan kondisi kulit mereka saat berada di bawah sinar matahari. Memang dampaknya tak terlihat dalam waktu dekat, namun akan Anda rasakan saat sudah memasuki usia tua. Tanpa menggunakan krim, tanda-tanda penuaan pun akan muncul di daerah-daerah wajah Anda seperti mata dan pipi," ujarnya.

Pemijatan

"Melakukan massage atau pemijatan di daerah wajah setiap hari dapat membantu produksi kolagen menjadi lebih baik lagi. Selain itu, memijat wajah juga dapat meremajakan kulit, melancarkan peredarah darah dan meningkatkan minyak di wajah. Beberapa hal positif ini mampu membuat wajah menjadi lebih muda," tutur Nichola Joss, Skincare Expert.

Donat wortel

Donat Wortel tidak kalah lezat dibandingkan donat pada umumnya. Bahkan donat ini lebih bernilai gizi ketimbang donat biasa. Nilai gizinya ada pada wortel yang dicampurkan ke dalam adonan.
Bahan :
320 gr tepung terigu protein tinggi
100 gr tepung segitiga protein sedang
60 gr gula pasir
6 gr ragi instan
5 gr susu bubuk
2 gr baking powder
80 gr wortel parut halus
50 ml susu cair
200 ml air es
1 butir telur utuh
75 gr margarin
5 gr garam
Minyak untuk menggoreng
Gula tepung dingin secukupnya
Isi: Keju parut secukupnya
1. Campur tepung terigu, gula pasir, ragi instan, susu bubuk, dan baking powder. Aduk rata, sisihkan.
2. Campur wortel, susu cair, dan air es, sisihkan.
3. Campur garam dan margarin dalam mangkuk, sisihkan.
4. Ambil bahan tepung yang telah dicampur, beri telur, aduk menggunakan mixer. Setelah tercampur, tambahkan adonan susu cair, aduk hingga adonan tercampur rata.
5.  Masukkan margarin yang telah diberi garam, aduk terus hingga kalis.
6. Isi dengan keju parut, diamkan 15 menit, goreng pada api sedang, tiriskan. Lakukan terus hingga bahan habis.
7. Sajikan dengan taburan gula halus.

flafel kacang hijau

Flafel adalah salah satu menu khas Timur Tengah yang istimewa dan populer di dunia. Makanan ini dijamin bikin ketagihan.
Bahan :
100 gr kacang hijau, rebus
5 batang buncis, rebus, iris tipis
2 butir bawang merah, cincang
2 siung bawang putih, cincang
1 sendok makan peterseli segar, cincang
1 sendok teh ketumbar
1 sendok teh jintan
2 sendok makan tepung
Garam dan merica bubuk secukupnya
Minyak untuk menggoreng
1. Campur kacang hijau, buncis, bawang merah, bawang putih, peterseli, ketumbar, jintan, tepung terigu, garam, dan merica bubuk. Aduk hingga tercampur rata.
2. Ambil satu sendok teh adonan, bentuk bulatan. Lakukan hal yang sama hingga bahan habis.
3. Goreng dalam minyak panas sedang hingga matang, angkat, dan tiriskan.

Night Cream dari Apel

Tak hanya di pagi dan siang hari saja, namun kecantikan dan kesehatan kulit pun perlu dijaga saat di malam hari. Mengapa? Karena, selama satu hari penuh tentunya Anda sudah melakukan banyak aktivitas baik di dalam rumah maupun di luar. Debu dan kotoran harus segera dibersihkan sebelum semakin berkembang saat Anda tidur.
Tak perlu menggunakan produk mahal, karena Anda ternyata dapat membuat krim malam yang terbuat dari buah apel. Dimana, apel merupakan salah satu buah yang kaya akan vitamin A, B dan C, serta beta-karoten, asam Malat dan antioksidan. Nutrisi dalam apel ini mampu menjaga kesehatan kulit dan membuat wajah terlihat lebih muda. Bagaimana caranya? Berikut ulasan yang dilansir dari Home Remedies, Kamis (16/10/2014):

Bahan yang Diperlukan

1. Apel
2. Minyak Zaitun
3. Air Mawar

Langkah 1

Pertama-tama, potonglah apel menjadi dua bagian. Buanglah biji yang ada dalam dua bagian tersebut hingga bersih. Setelah bersih, potonglah apel dengan bentuk yang kecil-kecil. Hal ini dilakukan agar saat proses penghancuran apel dengan blender dapat dilakukan dengan mudah.

Langkah 2

Campurkan apel dengan minyak zaitun lalu blender selama tujuh menit hingga halus dan lembut. Setelah itu, siapkan mangkuk dan letakkan campuran apel dan minyak zaitun di dalamnya. Siapkan kompor, lalu hangatkan selama dua menit apel tersebut. Setelah hangat, campurkan apel dan minyak zaitun dengan air mawar lalu aduk hingga merata.

Langkah 3

Setelah ketiga bahan tersebut tercampur dengan merata, siapkanlah sebuah tempat kecil untuk meletakkan krim malam apel Anda. Jangan lupa, setelah Anda selesai menggunakannya letakkan krim malam tersebut dalam kulkas Anda. Hal ini dimaksudkan agar krim malam tersebut tetap terjaga kesegarannya.

Rabu, 15 Oktober 2014

Tiga Tips Berdamai Dengan Mertua


Pertengkaran antara Anda dan ibu mertua sudah sering terjadi sejak dulu. Masalah akan semakin runyam ketika Anda dan ibu mertua tinggal dalam satu rumah. Konflik klasik ini bisa Anda atasi dengan cara yang tepat, berikut beberapa tips yang bisa Anda coba.

Pahami Bahwa Mereka Semakin Tua
Biasanyanya anak laki-laki manja dan lebih dekat dengan sang ibu, maka tidak heran jika ibu mertua Anda tidak ingin kehilangan anak kesayangannya. Banyak ibu mertua yang memicu konflik karena merasa bahwa dirinyalah yang paling mengerti kebutuhan si anak. Jika sudah begini, Anda harus mengingatkan rasa sabar dan memahami bahwa mereka semakin tua. Makin tua usia seseorang, mereka saling dikejar ketakutan akan ditinggalkan dan hidup sendiri.

Minta Bantuan Suami
Jika Anda merasa kurang nyaman bicara langsung dengan ibu mertua, ungkapkan keluhan dan permasalahan kepada pasangan Anda. Agar tidak menimbulkan rasa tidak nyaman, biarkan pasangan menjadi fasilitator Anda dan sang mertua, namun pada akhirnya yang harus menyelesaikan masalah tetaplah Anda dan mertua.

Jangan Kabur
Seburuk apapun masalah yang terjadi dan sekesal apapun yang Anda rasakan pada mertua, jangan langsung pergi begitu saja meninggalkan rumah. Jika Anda butuh waktu sendiri, minta izin pada pasangan Anda dan mertua, katakana Anda akan pergi ke mana dan kapan akan kembali. Setelah pikiran Anda tenang, bicarakan baik-baik dengan mertua dan carilah solusinya

5 Perawatan Termahal

Tampil cantik adalah keinginan yang dimiliki setiap wanita. Untuk mendapatkannya, banyak hal yang dilakukan, salah satunya dengan melakukan perawatan secara rutin. Biaya yang dikeluarkan untuk perawatan tersebut ternyata tidak selamanya murah, bisa seharga barang elektronik bahkan seharga mobil. 
“Saya sering melayani klien yang cukup royal dengan perawatan, terutama wajah. Namun, ketika biaya yang dikeluarkan sebesar harga mobil, mungkin ini akan menjadi semacam pertarungan bagi pemuja kecantikan,” ucap Dekan Fakultas Kecantikan di Australasian College Broadway seperti yang dilansir dari news.com.au, Selasa (14/10/2014).
Jadi, apakah Anda tertarik untuk mencoba perawatan kecantikan semewah itu? Jika ya, berikut ulasan 5 perawatan kecantikan yang patut Anda coba:

Perawatan Evian Rp 140 Juta
Evian, sebuah perawatan untuk mandi ini dibanderol seharga $11,000 (sekitar Rp 140 juta) untuk sekali berkonsultasi. Tidak itu saja, sebuah hotel di Amerika menawarkan paket menginap malam dan menikmati fasilitas mandi dengan Evian seharga $15,000. Selain dapat diminum, Evian dikenal sebagai mineral dengan sifat-sifat yang terkonsentrasi sehingga dapat meningkatkan kenikmatan saat mandi (jika ditambah dengan kelopak mawar juga). Evian juga memberi sensasi kulit yang bisa direhidrasi sehingga kulit tubuh akan semakin sehat. Fantastis sekali!
Perawatan Berlian Rp 90 Juta
Perawatan yang diciptakan oleh Scott-Vincent Borba ini menghabiskan biaya sampai $7,000 (sekitar Rp 90 juta). Butiran rubi dan berlian dihancukan hingga berbentuk seperti pasta. Kemudian, pasta tersebut dioleskan pada kulit. Perawatan ini memiliki khasiat untuk meningkatkan antioksidan, serta memperkuat dan detoksifikasi lapisan luar kulit. Setelah pemakaian secara rutin, kulit Anda akan jauh lebih sehat, lembut, dan tentu saja berkilau seperti berlian. Apakah Anda tertarik?
Perawatan Emas Rp 50 Juta
Saat ini, sudah tidak lazim lagi jika emas digunakan sebagai bahan dasar untuk perawatan kecantikan dengan harga yang tergolong mahal pula. Di Malibu, terdapat sebuah spa yang memanfaatkan emas seberat 24 karat untuk mengaktifkan kembali kelembaban kulit layaknya sebuah serum. Perawatan yang dibanderol seharga $4,000 (sekitar Rp 50 juta) ini, juga menggunakan Ultrasonic Nano Mist and Ions (semacam alat penghasil uap panas). Khasiat yang didapat adalah pertumbuhan sel dan menyehatkan sel-sel dalam kulit.


Perawatan ala Vampir Rp 23 Jutaan
Meskipun sering disebut sebagai perawatan vampir, perawatan ini cenderung dianggap murah jika dibandingkan dengan perawatan kecantikan lainnya karena hanya menghabiskan US $ 1.700 atau sekitar Rp 23 jutaan. Perawatan ini dilakukan dengan cara mengekstraksi darah Anda sendiri. Trombosit akan dipisahkan dan disuntikkan kembali ke dalam kulit. Khasiatnya adalah kulit pucat tidak akan terlihat lagi. Sudah banyak selebriti yang mencoba perawatan ini, apakah Anda juga?
Perawatan No-Needle Facelift Rp 19 Jutaan
Perawatan yang memberikan efek kulit Anda akan terlihat lebih muda. Biasanya hal tersebut bisa didapatkan melalui operasi. Namun, perawatan Thermage ini disebut sebagai facelift non-bedah dan perawatan memperkencang kulit. Biayanya pun hanya berkisar US $ 1.500 atau sekitar Rp 19 jutaan. Cara kerja perawatan ini, yaitu dengan merangsang produksi kolagen dengan menggunakan terapi cahaya LED. Perawatan ini sudah tersedia di klinik Thermage di seluruh dunia, tertarik? (Jazaul Aufa/Liz)

Menghilangkan Mata Panda secara Efektif

skin.co.id mata panda
Banyak di antara Anda, pria maupun wanita yang menghabiskan aktivitas sehari-hari dengan bekerja. Orang-orang tersebut seringkali dikatakan bahwa mereka mengalami kualitas hidup yang kurang ideal. Karena terganggunya keseimbangan dalam tubuh dan pikiran, tidak jarang mereka, ataupun Anda mengalami berbagai masalah kulit selain jerawat. Salah satunya adalah “Mata Panda”. Seringkali saat bercermin, Anda akan melihat lingkaran hitam di bawah mata Anda. Banyak orang berpendapat bahwa hal ini disebabkan karena kelelahan, kurang tidur, dan bahkan bekerja terlalu keras. Lingkaran hitam tersebut membuat Anda terlihat kelelahan padahal sebenarnya tidak. Lingkaran hitam tersebut kadang membuat Anda risih bukan? Sebelum Anda tahu solusi menghilangkan “Mata Panda”, maka sebaiknya Anda harus mengetahui apa penyebabnya.
skin.co.id mata panda
Penyebab Mata Panda
Penyebab mata panda yang Anda miliki bukanlah disebabkan karena kurang tidur. Dr. Verallo, seorang dermatologis menunjukkan beberapa faktor yang menyebabkan “lingkaran” di bawah area mata Anda seperti faktor kesehatan, ketebalan kulit, diet, dan penuaan. Perlu Anda ketahui pula bahwa warna kulit yang lebih cerah dapat membuat lingkaran hitam tersebut tampak semakin menonjol. Dan saat kulit mengalami penuaan, kulit di bawah area mata akan semakin tipis. Semakin tipisnya kulit di bawah mata Anda membuat aliran pembuluh darah vena yang berwarna kebiruan yang ada di mata, menjadi terlihat lebih menonjol. Oleh karena itu,kulit pada daerah mata Anda akan terlihat lebih gelap. Hal lain yang membuat timbulnya lingkaran hitam ini adalah kebiasaan Anda menggosok-gosok mata karena alergi udara, atau alergi terhadap aroma produk yang Anda pakai. Menurut Dr. Verallo, sering menggosok-gosok mata dapat membuat peningkatan pigmen melanin pada kulit.
Ada pula faktor lainnya, yaitu pola makan yang buruk. Dr. Verallo mengingatkan bahwa konsumsi makanan yang tidak sehat atau makanan olahan dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel tubuh kita. Kerusakan sel-sel tersebutlah yang menyebabkan perubahan warna pada kulit kita. “Sel kita, seperti sel-sel di lapisan epidermis, dermis, pembuluh, dan juga sel-sel darah merah mencerminkan apa yang telah kita konsumsi. Dengan memakan makanan olahan, akan mengakibatkan banyaknya asam lemak tidak jenuh pada sel-sel lemak yang teroksidasi dalam tubuh. Oksidasi pada sel-sel lemak inilah yang juga turut berkontribusi dalam menciptakan lingkaran hitam di mata Anda.
Apa Yang Harus Kita Lakukan?
Tentu Anda bisa menebaknya,yang harus kita lakukan untuk menghilangkannya adalah dengan cara merawat diri dari dalam dan luar tubuh. Perawatan dari dalam dapat dilakukan dengan banyak makan sayur-sayuran, dan juga istirahat yang cukup. Dan jika Anda mengalami mata panda karena alergi, maka sebaiknya Anda mengobati alergi tersebut kepada dokter Anda. Sedangkan perawatan dari luar yang bisa dilakukan bagi Anda yang suka berlama-lama di dalam maupun luar ruangan adalah menggunakan Tabir Surya yang cocok dengan kulit Anda setiap harinya. Orang-orang yang terbiasa berada dalam ruangan pasti terkena cahaya yang dihasilkan alat-alat elektronik seperti komputer, laptop, dan handphone selama berjam-jam. Cahaya yang dihasilkan dari alat-alat elekronik tersebut akan membuat kulit Anda menjadi lebih fotosensitif, maka jika saat Anda terpapar sinar UV dari luar, kulit Anda akan mudah mengalami kerusakan. Untuk menghindari hal tersebut, maka jagalah kesehatan kulit Anda dengan mengoleskan Vitamin Spot Balm pada area mata bawah Anda setiap hari,dan gunakan pelembab setiap malam hari. Penggunaan Vitamin Spot Balm yang tepat akan mengurangi pigmentasi kulit di area mata Anda, sedangkan dengan menggunakan pelembab, Anda berarti telah membantu kulit untuk membuat lapisan pelindung dan melembabkannya.
Dengan menjaga pola makan dan melakukan perawatan yang ekstra bagi kulit, maka Anda akan terbebas dari kantung hitam yang bertengger di bawah area mata Anda. Kulit yang cerah disertai keindahan mata yang cantik, dan tentunya sehat akan membuat Anda lebih percaya diri dan bersemangat dalam beraktivitas

Ramuan Mesra sampai tua

Mesra saat masa pacaran tentu hal biasa. Sebab, saat itu gairah masih menggebu-gebu. Bukan hanya itu, masalah yang menghadang pun terbilang masih dalam kadar yang mudah diatasi. Namun, bagaimana ketika kita memasuki usia senja alias sudah berkepala lima alias 50an tahun. Bicara mesra terkadang menjadi cerita saja.
Saat kita menonton film Notebook yang dibintangi Ryan Gosling dan Rachel Mc Adams tahun 2004, yang mengisahkan sebuah cinta sejati yang membawa mereka pada kisah cinta sehidup semati, setiap pasangan suami istri tentu ingin mengalami hal tersebut. Hal itu tentu bila pasangan kita benar-benar mencintai.
Lalu sejak kapan kita perlu membina kisah cinta sehidup semati yang penuh kemesraan tersebut? Tentu jawabannya adalah kita tidak harus memulainya saat kulit sudah menunjukkan keriput dan guratan penuaan. Bahkan, sejak pernikahan masih dapat dihitung dengan jumlah jari dalam satu tangan, ingatlah beberapa hal di bawah ini, dan tumbuhkanlah sebagai kebiasaan. Pasalnya, kemesraan menjadi sebuah bumbu masakan yang perlu ditaburkan setiap saat agar aroma hidup berpasangan semerbak bak bau rempah-rempah yang mengundang gairah bersantap.
7 hal sederhana untuk membina kemesraan antara suami dan istri seperti berikut ini:
1. Cerita hal-hal yang terkesan "tidak penting"
Banyak hal sederhana yang terkadang Anda berpikir bahwa ini terlalu tidak penting untuk disampaikan sebagai bahan cerita ke pasangan Anda. Misalnya, cerita tentang Anda melihat iklan baru di pinggir jalan yang belum pernah Anda lihat. Jika Anda dan pasangan sama-sama bekerja dan saat bertemu Anda sudah sama-sama lelah, biasanya Anda hanya membahas yang penting saja masalah anak, administrasi, rumah, pekerjaan dan hal prioritas lain.
Namun, jangan anggap remeh tentang topik pembicaraan yang bukan prioritas ini, karena membuat variasi pembicaraan lebih ada dinamika dan bisa menjadi intermezzo. Bisa jadi, dari hal yang kurang penting ini memunculkan ide-ide untuk dimanfaatkan dalam meningkatkan kesejahteraan dan keharmonisan keluarga.
2. Tertawa bersama
Carilah bahan-bahan untuk bisa membuat Anda dan pasangan tertawa sebebas mungkin. Bercandalah, karena hal ini membuat pondasi cinta sejati Anda semakin berbumbu. Saat Anda dan pasangan terbiasa tertawa bersama, Anda akan terus merindukan hal ini dan tidak bosan untuk mencari lagi candaan lain sehingga hubungan Anda selalu menyenangkan. Pada akhirnya, asosiasi bahwa sebuah pernikahan adalah hal yang menyenangkan adalah penting adanya. Anda bisa bercanda saat belanja, saat mengasuh anak, saat menonton TV, atau bahkan saat Anda sedih, berlatihlah untuk tetap menghadapi dengan senyuman. Saat menghadapi masalah serius pun, Anda akan bisa memandang dari perspektif yang lain karena Anda berdua yakin bahwa proses yang Anda akan jalani punya satu tujuan yaitu kebahagiaan. Ingatlah bahwa dengan tertawa, Anda juga bisa awet muda.
3. Ingat pertama kali
Saat bosan dan kejenuhan merajalela, atau saat melihat bahwa pasangan kita tidak tampil seperti yang dulu, tetap ingatlah selalu saat pertama Anda bertemu. Ingatlah pertama kali Anda tertarik dan menyatakan dalam hati "I am falling in love". Ingatlah saat pertama kali Anda berkencan, saat pertama kali Anda berdekatan, ingatlah getar-getar perasaan Anda saat itu, dan yang terutama ingatlah saat Anda punya usaha yang besar dalam mempertahankan hubungan Anda dan pasangan. Dengan mengingat pertama kali berjumpa dulu, saat Anda marah pun, Anda bisa marah dengan penuh cinta. Bingung ya, bagaimana sih marah penuh cinta? Intinya adalah saat marah Anda tetap menjaga perasaan pasangan seperti saat Anda menjaga perasaannya pertama kali dulu.Yaitu, tidak mengucapkan kata-kata kasar, atau tidak mengungkapkan kemarahan di depan anak-anak Anda.
4. Jadwalkan kegiatan pacaran tetap ada dalam agenda
Usia boleh bertambah, anak bertambah dan usia pernikahan boleh berlipat ganda. Namun tetap biarkan kegiatan pacaran dipasang dalam agenda, meski frekuensinya perlu diatur jika Anda masih punya anak-anak balita. Misalnya, dulu saat pacaran sering traveling, tetaplah lakukan hal tersebut meski dengan pendekatan yang berbeda.Misalnya traveling yang dekat saja sehingga masih bisa mengontrol anak-anak Anda. Atau jika Anda biasa menonton konser music Rock, tetap jadwalkan saja, meski sekarang tidak bisa jingkrak- jingkrak seperti dulu. Nikmati aktivitas bersama dari hal yang sederhana seperti memasak bersama, menonton film, melakukan hobi bersama, dsb. Yang penting, pastikan Anda tidak melupakan kegiatan pacaran ini, minimal sebulan atau 2 bulan sekali Anda habiskan waktu khusus berduaan di luar rumah sehingga Anda tetap bisa menyirami ladang cinta Anda berdua. Tentunya saat Anda meninggalkan rumah, pastikan anak-anak Anda dalam keadaan baik dan ada dalam pantauan yang tepat, supaya tenang saat jalan-jalan berdua.
5. Perhatian
Bagi seorang wanita, perhatian adalah hal mutlak sebagai ukuran bahwa pasangannya adalah sosok mesra. Dari hal yang sederhana, mengomentari dandanan, gaya rambut, rasa masakan, sampai ke kondisi yang memang butuh perhatian besar seperti ketika dalam keadaan sakit, sedih, dan situasi bermasalah yang dihadapi. Sama halnya dengan laki-laki, merekapun tetap menjadikan perhatian pasangan adalah sebagai ukuran dari sebuah ungkapan mesra wanita.Bedanya, laki-laki ingin kebutuhan dasarnya menjadi titik perhatian, seperti lewat makanan, masakan, memijit lembut ketika merasa lelah atau menyiapkan pakaian kerja.Variasi dari ungkapan perhatian ini bisa bermacam-macam.Misalnya, memberikan surprise gift meski tidak sedang ulang tahun, kiriman kue ke kantor hanya untuk mengatakan I love You, surat cinta via email sebagai ungkapan perhatiannya pada rambut baru pasangan, atau perhatian lain yang diungkapkan berbeda-beda.
6. Sentuhan cinta
Yang dimaksud dalam hal ini adalah mengungkapkan cinta dalam berbagai bentuk sentuhan. Syukurlah jika bisa berlanjut dengan seks, tetapi jika tidak memungkinkan karena istri masih habis melahirkan atau mungkin sedang sakit, berikan sentuhan cinta yang membuat suasana rumah penuh senyuman. Jika kondisi suami istri sehat, seks rutin bisa menumbuhkan keterikatan antara suami-istri yang optimal.
7. Ciptakan momen
Terlepas dari hal-hal mendasar, kesempatan berunjuk mesra adalah hal utama yang perlu Anda sadari dan harus Anda temukan. Jadikan kemesraan menjadi ajang action bagi anda dan pasangan untuk berekspresi dalam sebuah kesempatan. Ketika berjalan bersama, ketika berdua di dapur, saat makan bersama di restoran, menemani anak-anak bermain, ketika melakukan perjalanan bersama, ketika sakit, dan masih banyak momen yang bisa dijadikan ajang Anda untuk unjuk kemesraan, meskipun Anda tidak sempat pergi keluar rumah karena berbagai kondisi.Jadi, temukan sendiri momen yang anda rasa sesuai untuk menghadirkan kemesraan dengan mengekspresikan rasa cinta, ketulusan dan perhatianAnda.
Masih ada banyak cara untuk bisa bermesraan dengan pasangan Anda, tergantung dari karakteristik Anda berdua.Tiap pasangan suami-istri tentu punya cara unik sendiri yang bisa menambah kemesraan. Yang penting harus diingat, kemesraan antara suami-istri mempunyai dampak positif terhadap keharmonisan rumahtangga, yang pada akhirnya akan memberi pembelajaran yang baik bagi anak-anak Anda. Anak-anak yang melihat orangtuanya harmonis, akan belajar menghargai orang lain, hidup dengan lebih bijak dan belajar menata emosi.

7 Kebiasaan Yang Membuat Kita Gemuk

Faktanya, beberapa kebiasaan yang sring dilakukan sehari-hari justru menjadi penyebab kegemukan.
1. Duduk Bukan rahasia lagi jika gaya hidup yang satu ini dapat menyebabkan berbagai masalah, di antaranya adalah kegemukan. WebMD melaporkan bahwa “tidak melakukan aktivitas fisik dalam waktu yang lama akan meningkatkan risiko terkena penyakit jantung, diabetes, kanker, dan obesitas.”
Beberapa cara untuk mengatasinya diantaranya adalah dengan berjalan-jalan, peregangan, atau hanyadengan melakukan gerakan setidaknya lima menit di sela-sela duduk.
2.Tidak Cukup Tidur Ada beberapa peneitian yang menunjukkan adanya hubungan antara kurang tidur dengan kegemukan, yaitu kebiasaan makan yang buruk seperti meminum banyak kopi dan gula berlebih yang dikonsumsi. Hal itu akan memicu kelesuan dan membuat hasrat pergi ke gym berkurang.
3. Postur Tubuh yang Buruk, Bahkan Jika Hanya Ilusi Postur tubuh yang buruk tidak benar-benar berhubungan dengan kegemukan. Tapi tubuh yang bungkuk akan membuat kelebihan berat badan terlihat berkali-kali lipat. Untuk mengatasi hal ini, perhatikan cara duduk dan berdiri sehingga postur tubuh menjadi sempurna.
4. Malas Jalan Kaki Kebanyakan orang lebih memilih menggunakan eskalator saat ada tangga tepat disampingnya. Menggunakan elevator hanya untuk naik dua lantai dan naik taksi untuk jarak dekat.
Sebisa mungkin hindari kebiasaan-kebiasaan itu. Karena disadari atau tidak, hal-hal itu justru dapat dimanfaatkan sebagai bentuk olahraga.
5. Mengkonsumsi Obat-obatan Tertentu Beberapa obat yang dikonsumsi mungkin bepengaruh pada berat badan, jadi sangat penting untuk mendiskusikannya dengan dokter jika merasa mengalami perubahan pada berat badan.
6. Buru-buru Mengganti Piyama Sesampainya di Rumah Hal ini lebih mengarah ke masalah psikologi, karena saat seseorang sudah memakai piyama, orang tersebut memiliki pemikiran bahwa dirinya tidak akan melakukan apapun semalaman. Dan hal ini memicu untuk bermalas-malasan seperti hanya berbaring di sofa, menonton televisi, bahkan memakan junk food karena merasa bosan.
Untuk menghilangkan kebiasaan ini, miliki hobi atau aktivitas yang membuat tubuh lebih banyak bergerak.
7. Tidak Berolahraga Tidak ada orang yang bisa menjaga diri kita tetap sehat selain diri kita sendiri. Jadi buang jauh-jauh rasa malas untuk berolahraga.

Daging Masak Kemangi

Banyak cara mengolah daging sapi jadi sajian lezat. Resep Daging Masak Kemangi ini salah satu yang perlu Anda coba. Sangat lezat.
Bahan :
500 gr daging sapi, iris tipis
1,5 liter air
5 sendok makan minyak untuk menumis
2 cm lengkuas, memarkan
2 batang serai, memarkan
2 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
2 lembar daun pandan
50 gr daun kemangi, petiki
Garam dan gula pasir secukupnya
Bumbu (tumbuk kasar):
8 buah cabai merah besar
10 buah cabai rawit
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm jahe
2 cm kunyit
1. Didihkan air, masukkan daging sapi, masak hingga daging lunak, angkat.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu kasar, lengkuas, serai, daun salam, daun jeruk, dan daun pandan hingga harum.
3. Masukkan daging, tambahkan 100 ml air kaldu, garam, dan gula pasir. Masak hingga matang.
4. Sesaat sebelum diangkat, masukkan daun kemangi, aduk rta. Angkat dan sajikan.

Senin, 13 Oktober 2014

SEMBUHKAN FLU DENGAN TEH BAWANG

Teh bawang sudah digunakan sebagai obat tradisional untuk pilek, flu dan batuk. Bawang mengandung nutrisi untuk membantu melawan pilek, dan teh herbal dapat membuat merelaksasi saat proses pemulihan. Selain itu, bawang juga mengandung zat yang dapat meningkatkan sistem kekebalan.

Menurut Pelayanan Kesehatan Universitas Princeton, saat terserang flu sebaiknya hindari kafein karena dapat meningkatkan hidung tersumbat dan dehidrasi. Beberapa orang biasanya lebih memilih meminum teh hangat saat flu, tapi teh yang mengandung kafein justru akan membuat flu semakin parah. Jenis teh herbal seperti teh bawang tidak mengandung kafein dan dapat membantu penyembuhan. Vitamin C dan antioksidan yang terkandung dalam bawang dapat menambah proteksi terhadap flu.

Cara membuat teh bawang sangat mudah, yaitu dengan memotong dan merebusnya dengan air teh herbal, dan teh bawang pun siap untuk menyembuhkan flu.
Untuk menciptakan rasa lebih enak, dapat pula ditambahkan rempah lain seperti jahe. Campurkan lima iris jahe, dua buah bawang, sedikit garam dan dua sendok teh teh hijau ke dalam teko. Tambahkan air panas dan biarkan teh selama tiga sampai empat menit.

WASPADA TEMPAT BIASA MUNCULNYA JERAWAT

Banyak orang yang menyangka bahwa jerawat hanya dapat timbul di wajah atau pun punggung saja. Namun, ternyata ada lima bagian tubuh yang dapat pula dihinggapi oleh jerawat. Tentu saja daerah-daerah tubuh tersebut tak dapat Anda duga. Dimana sajakah itu? Berikut ulasan yang dilansir dari The Gloss Senin (13/10/2014):

Bokong

Tak banyak yang menyadari bahwa jerawat pun dapat tumbuh di bokong Anda. Jerawat yang biasanya akan pecah setelah satu minggu ini cukup mengganggu aktivitas Anda. Karena bentuknya yang besar dan merah membuat Anda merasa sulit saat duduk.

Kulit Kepala

Sering kali jika Anda merasa sakit saat menyisir dan menemukan sebuah benjolan, Anda akan mengiranya itu adalah bisul. Padahal, benjolan tersebut adalah jerawat yang akan sakit jika Anda menyisir. Jerawat kulit kepala biasanya timbul dari minyak berlebih dan kotoran yang ada di kepala Anda.

Bibir

Bibir menjadi salah satu bagian tubuh yang mudah dihinggapi oleh jerawat. Awalnya, bibir akan terasa sakit lalu timbullah jerawat. Jerawat tersebut tentunya dapat menyulitkan Anda saat makan dan berbicara.

Ketiak

Salah satu jerawat yang cukup menyakitkan adalah jerawat yang tumbuh di ketiak Anda. Selain menyakitkan karena sering terkena gesekan antar kulit tangan, jerawat ini juga terkadang terasa gatal.Untuk mengurangi sakit karena gesekan, berikanlah bedak didaerah ketiak Anda.

Telinga

Pernah merasakan adanya jerawat di telinga Anda? Ya, tentunya jerawat ini cukup sakit walaupun tak disentuh sekalipun. Biasanya, jerawat ini berukuran cukup kecil dan kemerahan

AGAR ALIS TEBAL SECARA ALAMI

Alis adalah bingkai wajah yang dapat membuat penampilan menjadi lebih memukau. Kini, alis tebal ala aktris Lily Collins dan supermodel Cara Delevingne pun menjadi tren. Apakah Anda ingin menebalkan alis? Selain makan makanan bernutrisi, ini cara alami tumbuhkan alis dalam kurun waktu 6-8 minggu:
5 Langkah Membentuk Alis Secara Natural5 Langkah Membentuk Alis Secara Natural

1. Gunakan minyak castor
Minyak castor (castor oil) cukup dioleskan ke area alis lalu dipijat selama 3 menit. Setelah itu, diamkan selama 30 menit sebelum dicuci bersih menggunakan pembersih wajah. Tetapi hentikan penggunaan jika timbul iritasi atau rasa terbakar.
2. Lemon dan jeruk nipis
Anda juga dapat mencampurkan ½ sendok teh sari jeruk nipis, 1 sendok teh jus lemon, 1 sendok teh tea tree oil, dan 4 sendok minyak kelapa. Aduk hingga rata, lalu oleskan pada alis dan basuh wajah setelah 30 menit. Hal itu dapat membantu Anda agar alis tumbuh lebih cepat.

3. Minyak kelapa
Campurankan 1⁄4 cangkir minyak kelapa dan parutan kulit lemon dalam mangkuk. Setelah itu diamkan di tempat yang sejuk selama semalam. Lalu, oleskan campuran minyak kelapa di alis dengan menggunakan cotton bud sebelum Anda tidur keesokan harinya.

4. Jus lidah buaya
Oleskan lidah buaya yang dijus ke area alis dapat mempercepat pertumbuhan alis serta membuat wajah dan dahi lebih bersinar.
Ditinjau oleh dr. T. Ari Wibowo

MERAWAT RAMBUT RONTOK SETELAH MELAHIRKAN


Rambut rontok setelah melahirkan atau postpartum hair loss adalah hal yang biasa dialami wanita setelah melahirkan. Kerontokan rambut setelah melahirkan biasanya terjadi begitu saja, bahkan sekalipun rambut tidak ditarik atau disisir.  Lalu apa yang sebenarnya terjadi pada rambut setelah melahirkan?
Jadi, pada saat Anda hamil, rambut mengalami pertumbuhan yang sangat bagus sebab adanya peningkatan hormon esterogen. Oleh karena itu, rambut terasa tebal saat hamil. Nah, setelah melahirkan, jumlah hormon estrogen kembali normal dan ditandai kerontokan rambut.

Jadi, Anda tak perlu khawatir sebab kerontokan setelah melahirkan adalah hal normal dan rambut yang rontok akan digantikan rambut baru. Tapi, Anda bisa memakai cara ini untuk mengatasi rambut rontok setelah melahirkan:

1. Anda bisa menggunakan sampo khusus rambut rontok beserta conditioner.
2. Hindari penggunaan hair dryer dan pengeriting rambut.
3. Hindari menggunakan sisir rambut dengan gigi yang rapat untuk menghindari rambut rontok saat menyisir.
4. Jangan gunakan bahan kimia pada rambut, misalnya cat rambut, obat pengeriting rambut.
5. Konsumsi makanan sehat.
6. Rawat rambut serta berikan vitamin pada rambut Anda.

Ditinjau oleh dr. Joel Juanda T., Sp. OG

MANFAAT SUSU UNTUK KULIT WAJAH

Susu merupakan salah satu minuman yang kaya akan manfaat. Vitamin, kalsium dan mineral yang terkandung dalam susu dapat membuat tubuh berkembang dengan sangat baik. Tak hanya untuk tubuh saja, ternyata susu memiliki manfaat yang sangat baik untuk kulit wanita. Apa sajakah manfaat baik tersebut? Berikut ulasan yang dilansir dari Mag For Women Selasa (14/10/2014):

Membersihkan Kulit
Susu mampu membersihkan kulit dengan sangat baik. Caranya pun sangat mudah, Anda hanya perlu mencelupkan kapas ke dalam segelas susu lalu usapkanlah pada kulit wajah Anda. Susu mampu memperbaiki tekstur kulit dan membersihkan pori-pori di wajah.


Mencerahkan Kulit
Susu merupakan minuman yang kaya akan asam laktat, dimana kandungan tersebut dapat memutihkan dan mencerahkan kulit hanya dalam waktu singkat.Campurkanlah susu dan tepung lalu usapkan pada wajah Anda.
Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air. Anda juga dapat menambahkan kedua bahan tersebut dengan lemon dan madu jika ingin mendapatkan kulit lembut dan cerah.


Memerangi Keriput
Biotin dan aneka vitamin yang hadir dalam segelas susu mampu meningkatkan pembentukan kolagen di kulit Anda. Tak hanya itu saja, namun susu juga mampu meremajakan kulit, melawan garis halus di wajah dan memerangi keriput.
Caranya sangat mudah, cukup campurkan susu dengan pisang yang telah dihaluskan. Usapkan pada wajah diamkan hingga mengering lalu bilaslah dengan air dingin. (Cyn/Liz)

MASKER BUAH UNTUK WAJAH SEGAR BERSERI

Saat musim gugur, ada banyak hasil panen yang bisa dimanfaatkan untuk perawatan kulit. Berikut adalah tiga diantaranya yang bisa dijadikan masker wajah dan dapat dengan mudah dibuat sendiri di rumah.
1. Apel Buah ini kaya akan vitamin C. Apel juga dapat membantu mempercepat pergantian sel kulit yang mati, dan menggantinya dengan kulit baru yang sehat bercahaya. Selain itu buah yang segar ini dapat menyembuhkan iritasi dan peradangan karena kandungan vitamin B-nya.
Cara membuat: Kupas buah apel dan potong kecil-kecil. Lalu masukan ke dalam blender dan hancurkan. Tambahkan dua sendok makan madu lalu campur hingga merata. Setelah halus, ratakan ke seluruh wajah, hindari dareah mata. Diamkan selama 10-15 menit lalu bilas dengan air hangat.
2. Labu Labu  sarat akan vitamn A, C, dan E, ditambah dengan tumpukan betakarotin yang dapat melindungi kulit dari radiasi.
Cara membuat: Campurkan satu setengah cangkir labu organik (bukan isian untuk pie) dengan seperempat cangkir yogurt. Tambahkan satu sendok makan madu dan satu sendok makan minyak zaitun, lalu aduk hingga merata. Aplikasikan masker pada wajah dan diamkan selama 10 menit, lalu bilas sampai bersih.
3. Cranberry
Jenis berry yang satu ini  tidak hanya disajikan di meja makan, tapi cranberry juga dapat membantu memerangi radikal bebas dan menjaga kulit tetap lembab. Ditambah dengan enzim pengelupasan pada buah dan tingkat keasamannya yang sempurna untuk mengobati kulit yang berjerawat.
Cara membuat: Campur satu cangkir cranberry segar dengan dua sendok makan jus lemon dan satu bungkus gelatin tanpa rasa dalam blender dengan kecepatang sedang selama 20 detik. Campuran yang dihasilkan harus memiliki tingkat kepekatan seperti pasta. Tutup dan dinginkan selama 10 menit dalam lemari es. Setelah itu masker siap diaplikasikan ke seluruh wajah dan diamkan selama 15 menit, lalu bilas.

Tanda-tanda Anda Salah Mengaplikasikan Shampo dan Kondisioner

Mencuci rambut dan memakai kondisioner sudah Anda lakukan. Tetapi mengapa rambut masih saja terlihat kusam, sulit diatur dan bahkan rontok? Mungkin Anda melakukan beberapa kesalahan saat keramas.
Hindari menggaruk kulit kepala dengan kuku. (iStock)
Terlalu sering mencuci rambut
Bagi pemilik kulit kepala berminyak, keramas setiap hari atau bahkan lebih, kerap kali dilakukan dengan harapan agar rambut tidak lepek. Sayangnya pada beberapa kasus, hal ini justru tidak dianjurkan karena dapat merangsang produksi minyak alami yang berlebihan serta membuat rambut tampak kusam. Sebagai solusi, gunakanlah dry shampoo. Apabila keramas setiap hari tetap diperlukan, pilihlah shampo dengan kandungan alkohol yang lebih sedikit.

Menggosokkan shampo hingga berbusa di kepala
Kondisi rambut saat basah, jauh lebih rapuh ketimbang ketika kering. Oleh karena itu, banyak orang yang sering melihat rambutnya rontok pada saat atau setelah keramas. Untuk mengatasinya, hal yang paling utama untuk Anda lakukan adalah dengan membasahi dan menggosok shampo hingga berbusa pada tangan, bukan pada kepala. Dengan begitu, mahkota Anda pun akan terlubrikasi dengan baik sehingga mengurangi risiko rambut rusak saat keramas.

Menggaruk rambut dengan kuku
Saat keramas, yang perlu diperhatikan adalah cara mencucinya. Hindari menggaruk kulit kepala dengan kuku, tapi lakukanlah dengan ujung jari tangan. Bagi yang memiliki rambut berminyak, menggaruk kulit kepala terlalu keras hanya akan memicu kelenjar minyak untuk memproduksi minyak berlebih. Inilah salah satu faktor yang membuat rambut Anda terus menerus lepek walau sudah keramas.

Bilas rambut dengan air hangat
Mandi dengan menggunakan air hangat dipercaya dapat memberikan membuat tubuh lebih rileks. Sayangnya itu tidak berlaku bagi rambut. Keramas dengan air hangat dipercaya bisa membuka pori-pori sehingga rambut menjadi longgar di bagian akar. Air yang terlalu panas juga bisa membakar rambut. Anda harus memahami bahwa rambut terdiri dari keratin yang merupakan protein. Jadi jika Anda menyiram rambut dengan air yang terlalu panas, maka protein di rambut Anda akan terdenaturasi atau terbakar. Sedangkan, mencuci rambut dengan air yang sejuk dipercaya bisa menjadikan rambut berkilau.

Mengaplikasikan kondisioner salah
Penggunaan kondisioner dipercaya sangat penting bagi kesehatan dan keindahan mahkota Anda. Hal ini dikarenakan kondisioner mampu mengembalikan kelembapan rambut yang hilang akibat keramas. Namun gunakanlah kondisioner hanya pada ujung rambut dan bukan akar. Hal ini agar tidak membuat kulit kepala semakin berminyak. Selain itu, aturan untuk mendiamkan rambut selama 3 hingga 5 menit setelah memakai kondisioner benar-benar perlu dilakukan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Mengeringkan rambut dengan menggosoknya
Terakhir, kesalahan yang paling sering dilakukan setelah keramas adalah mengeringkan rambut dengan cara menggosok-gosokannya pada handuk. Hal itu hanya akan membuat kondisi rambut yang basah menjadi lebih rapuh sehingga mudah rontok. Selain itu, gunakanlah sisir bergigi jarang jika ingin menyisir rambut yang basah.

Daging crispy saus jamur

Resep Daging Crispy Saus Jamur



Daging Crispy Saus Jamur menjadi salah satu menu yang sangat digemari pada acara-acara pesta. Kami juga punya resepnya.
Bahan:
2 potong daging steik
3 siung bawang putih, haluskan
Garam dan merica bubuk secukupnya
2 butir telur, kocok lepas
200 gr tepung bumbu siap pakai
Minyak goreng secukupnya
Saus jamur:
1 sendok makan margarin
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
100 gr jamur kancing, iris tipis
2 sendok makan saus tiram
150 ml susu cair
Garam dan merica bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Lumuri daging dengan bawang putih, merica bubuk, dan garam hingga rata. Diamkan selama 30 menit hingga bumbu meresap.
2. Celupkan daging ke dalam kocokan telur, gulingkan di atas tepung bumbu hingga rata.
3. Panaskan minyak goreng, masukkan daging, goreng hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan.
4. Saus jamur: Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan jamur, aduk rata.
5. Masukkan saus tiram, susu cair, garam, dan merica bubuk, masak hingga matang, angkat.
6. Sajikan daging crispy dengan sausnya.
Porsi: 2 Porsi

Daging cincang bumbu tomat

Masih ada daging di rumah dan belum tahu mau dimasak apa? Coba saja olah dengan Resep Daging Cincang Bumbu Tomat ini. Sedap sekali.
Resep Daging Cincang Bumbu TomatResep Daging Cincang Bumbu Tomat
Bahan :
500 gr daging sapi, potong-potong
3 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
3 buah tomat, potong dadu
500 ml air
500 ml santan  
Garam dan gula pasir secukupnya
5 sendok makan minyak goreng
Bumbu halus:
8 buah cabai merah besar
10 buah cabai rawit
7 butir bawang merah
5 siung bawang putih
3 butir kemiri
2 cm kunyit
2 cm kencur
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas hingga harum.
2. Masukkan daging sapi, aduk hingga daging berubah warna. Tuang air, masak hingga daging empuk.
3. Masukkan santan, tomat, garam, dan gula pasir. Masak hingga matang dan kental. Angkat dan sajikan.

Sweet Risoles Oriental

Bangsa Belanda lah yang membawa risoles atau mereka bilang rissole, ke Tanah Air pada masa penjajahan. Di Eropa kue ini sudah ada sejak abad ke-13. Cara membuat camilan ini mudah, bikin kita senang berkreasi. Ini salah satu hasilnya. Coba yuk.
Resep Sweet Risoles OrientalResep Sweet Risoles Oriental
Bahan :
Bahan kulit:
250 gr tepung terigu protein sedang
1 butir telur
1 sendok makan margarin
1/4 sendok teh garam
Air secukupnya
1 sendok teh maizena
Bahan isi:
3 buah pisang uli, potong-potong
10 buah kurma
50 gr kismis
50 gr margarin
100 gr gula palem
1 batang kayu manis
Minyak untuk menggoreng
Pelapis:
2 butir telur, kocok lepas
100 gr tepung panir
1. Bahan isi: Tumis margarin dan gula palem hingga meleleh, masukkan potongan pisang, kismis, kurma, dan kayu manis.
2. Bahan kulit: Campur semua bahan, aduk hingga mengental. Tuang di atas pan dadar, masak hingga matang. Isi dengan bahan isi, gulung memanjang.
3. Celupkan adonan ke dalam kocokan telur, gulingkan di atas tepung panir. Goreng hingga matang, angkat, dan sajikan.

Klapertart Labu kuning

Akhir pekan saatnya mencoba resep baru. Ini ada resep yag sangat menarik. Resep Klapertart Labu Kuning. Silakan dicoba.

Resep Klapertart Labu KuningResep Klapertart Labu Kuning

Bahan : 300 gr labu kuning, kukus, haluskan
250 ml susu cair
125 gr gula pasir
30 gr tepung terigu protein sedang
15 gr maizena
1/4 sendok teh garam
3 butir telur
2 sendok makan rum
100 gr kenari, cincang kasar
200 gr kelapa muda, kerok lebar
Bahan taburan:
5 buah kurma, potong kotak
50 gr kismis
1. Rebus susu cair, gula pasir, tepung terigu, maizena, dan garam sambil diaduk hingga meletup-letup.
2. Masukkan labu kuning, aduk rata. Tambahkan telur, aduk rata. Masukkan rum, aduk rata.
3. Tuang ke pinggan tahan panas yang sudah diolesi margarin. Oven selama 50 menit dengan suhu 160 derajat Celsius hingga setengah matang.
4. Taburan: Kocok putih telur hingga setengah mengembang, tambahkan gula pasir. Kocok hingga mengembang.
5. Tuang di atas klapertart, tabur mix fruit, oven 20 menit dengan suhu 160 derajat Celsius.

Kulit Bercahaya karena Jus

Selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, buah-buahan dan sayuran juga memberikan banyak manfaat untuk kulit Anda. Buah-buahan dan sayuran segar mengandung berbagai nutrisi seperti vitamin dan mineral yang tentunya sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit. Berikut beberapa buah-buahan dan sayuran pilihan untuk dapatkan kulit sehat dan bercahaya.
Bit
Dengan cita rasa yang kuat dan nutrisi yang melimpah seperti zat besi, zink, potassium menjadikan jus bit merupakan salah satu pilihan tepat untuk menjadikannya sebagai menu snack Anda. Jika Anda ingin kulit lebih bercahaya, Anda wajib memasukkan buah bit ini ke dalam jus buah Anda saat waktu makan snack tiba.
Parsley
Ini merupakan salah sat tanaman herbal yang biasa dibuat masak namun sering diabaikan. Selain dipakai untuk menyedapkan masakan dan digunakan sebagai garnish atau hiasan dalam makanan, parsley punya banyak keuntungan untuk kulit Anda. Ada 2 manfaat yang dimiliki parsley yaitu membantu membuang racun dalam rubuh dan berperan sebagai antioksidan yang membantu melawan radikal bebas. Kandungan antioksidan di dalamnya membantu memperlambat kerusakan sel dan meminimalkan penuaan dini. Parsley juga mengandung vitamin K yang membantu menyembuhkan luka pada kulit.
Kale
Bicara tentang sayuran hijau, kale merupakan salah satu sayuran yang sedang ngetren saat ini. Kale adalah bahan alami yang baik untuk dikonsumsi bagi mereka yang berjerawat karena mengandung efek anti-peradangan. Selain itu, kale juga kaya akan nutrisi baik lainnya seperti vitamin A, C, E, zat besi, beta karoten, dan lain sebagainya.
Air Kelapa
Selain akan merubah rasa jus yang Anda buat, menambahkan air kelapa pada campuran jus bertujuan untuk menjaga hidrasi kulit. Mungkin sudah Anda ketahui bahwa menjaga kulit agar tetap terhidrasi merupakan salah satu cara untuk membuat kulit jadi lebih lembab, bercahaya dan bersinar.
Bayam
Sayuran hijau ini merupakan gudangnya vitamin. Bayam mengandung vitamin A, C, dan K dalam dosis besar. Jika Anda memiliki jenis kulit yang kering, mudah mengelupas, dan rentan iritasi, jus bayam merupakan pilihan tepat untuk Anda.
Tunggu apalagi, jangan ragu untuk mengonsumsi sayuran maupun buah-buahan mulai sekarang. Miliki tubuh yang sehat dengan kulit yang terawat dengan asupan terbaik dari bahan-bahan alami. Semoga Membantu!

Rabu, 08 Oktober 2014

Kuliner City Hunter

Kebanyakan dari masyarakat umum hanya mengenal kuliner Korea Selatan seperti kimchi, bulgogi, atau kimbap. Namun ternyata masih ada banyak lagi kuliner khas negeri Ginseng ini yang juga masuk di lidah masyarakat Indonesia.
Salah satunya adalah Japchae. Japchae atau mie sohun tumis ini kerap dijumpai di berbagai K-Drama seperti ‘Full House’ dan ‘City Hunter’. Membuat Japchae ternyata semudah membuat mie sohun ala Indonesia lho Dreamers! Yuk disimak!
Bahan-bahan:
150 gram mie sohun
4 buah jamur Shitake kering
2 cangkir air hangat
2 sendok makan kecap manis
½ sendok teh jahe parut
2 siung bawang putih parut
1 sendok teh minyak goreng
½ siung bawang merah, iris tipis
1 batang wortel, potong korek api
1 buah paprika, buang bijinya dan potong tipis
1 sendok makan cuka beras
½ ikat daun bayam
Biji wijen secukupnya
Garam dan lada hitam secukupnya
Caranya:
  1. Rendam jamur Shitake kering dalam dua cangkir air hangat selama 30 menit.
  2. Buat bumbu rendaman dengan mencampur kecap manis, bawang putih, dan jahe ke air rendaman jamur Shitake. Rendam mie sohun dalam bumbu.
  3. Saat jamur mulai lembut, peras airnya dan iris tipis. Masukkan jamur ke bumbu rendaman.
  4. Panaskan minyak goreng di wajan dan masukkan bawang, wortel, paprika iris. Tumis dan taburi garam secukupnya hingga sedikit layu. Masukkan mie sohun dan irisan jamur bersama dengan bumbu cair.
  5. Naikkan panas  kompor dan masak mie hingga lembut dan kenyal dan bumbu cair mengering. Aduk sesekali agar bumbu, sayuran dan mie tercampur rata.
  6. Saat mie mulai lembut dan tak ada cairan yang tersisa, kecilkan panas kompor.
  7. Tambahkan daun bayam dan aduk perlahan hingga layu, tambahkan cuka, lada hitam, dan garam untuk menambah rasa. Angkat wajan.
  8. Sebelum dihidangkan, taburi bumbu wijen.
Selamat mencoba Dreamers!

Menikmati air putih yang nikmat

Kamu bisa menambahkan batang kayu manis ke minumanmu. Bukan hanya menambah rasa, tapi kayu manis juga memiliki manfaat kesehatan bagii tubuh yaitu dapat menurunkan gula darah dan kolesterol.
 
Cara yang kedua, kamu bisa menambahkan 100% dari jus buah ke dalam air. Selain menambah rasa, warnanya pun akan terlihat lebih menarik.

Cara yang ketiga mungkin sudah tidak asing lagi bagi kalian, yaitu dengan menggunakan infused water. Dengan potongan buah yang segar dan berwarna-warni, H2O akan terasa lebih nikmat dan terlihat cantik.
Menambahkan daun-daun herbal adalah cara yang keempat yang dapat kamu coba. Daun mint dan basil bisa menjadi alternatif. Tambahkan daun herbal ke dalam botol berisi H2O dan diamkan semalaman. Pada pagi hari kamu bisa menambahkan lemon atau jeruk nipis.

Cara yang kelima adalah kamu bisa menambahkan es batu. Tapi bukan sembarang es batu ya Dreamers, tapi es batu ini memiliki varian rasa. Kalian bisa membuatnya dengan membekukan kopi, jus buah, atau yang lainnya.
Tertarik untuk mencobanya, Dreamers? Dijamin kamu gak bosan lagi minum air putih!

Cara Meningkatkan kesuburan pria secara alami

TEMPO.CO, Jakarta - Infertilitas bukan hanya masalah perempuan. Pada laki-laki pun, seperti dikutip dari laman situs Opstisperm.com, masalah kesuburan jadi isu. Faktanya, menurut Centers for Disease Control, 7,5 persen laki-laki di bawah umur 45 tahun mengunjungi klinik untuk mengecek kesuburan mereka.

Dari mereka yang datang ke klinik, 18 persen di antaranya teridentifikasi mengalami masalah kesuburan, seperti produksi sperma yang rendah. Pasangan yang ingin menjalani program kesuburan intrusif mungkin bisa mendapat manfaat dari pendekatan alami. Pertanyaannya, apakah pendekatan alami bisa meningkatkan jumlah sperma?

Bila Anda seorang perokok atau peminum alkohol berat, misalnya, jumlah sperma Anda umumnya lebih sedikit dibanding pria yang tak merokok. Atau jika Anda tinggal di lingkungan yang dikelilingi polusi, kondisi itu membuat produksi sperma Anda menurun. Dengan menghindari hal-hal yang mempengaruhi kesuburan, jumlah sperma diharapkan bisa meningkat.

Berikut cara yang bisa Anda coba untuk meningkatkan kualitas kesuburan:

1. Gunakan suplemen
Salah satu cara meningkatkan produksi dan kualitas sperma adalah dengan mengkonsumsi suplemen harian. Suplemen untuk sperma dibuat dari bahan-bahan alami seperti herbal, mineral, vitamin, yang punya faedah baik untuk sperma. Contohnya, kandungan L-Arganine dan L-Carnitine.

2. Kurangi berat badan
Lemak diketahui bisa meningkatkan suhu di dekat testis. Karenanya Anda yang kelebihan berat badan sangat disarankan untuk berdiet agar meningkatkan produksi sperma. Anda disarankan memperbanyak buah dan sayur, terutama yang dikenal baik untuk kesuburan. (baca juga: Makanan Pengganggu Kesuburan Anda)

3. Olahraga teratur
Olahraga punya dua manfaat bagi kesuburan. Pertama, bisa membantu mengurangi berat badan. Kedua, bisa mengurangi stres dan tingkat kecemasan: dua hal yang mempengaruhi kesuburan. Untuk meningkatkan kualitas sperma, Anda para pria disarankan latihan rutin 45 menit selama lima hari dalam sepekan.

4. Meditasi
Stres punya efek buruk pada tubuh karena bisa menyebabkan meningkatnya peluang seseorang untuk sakit dan bertambah berat badan. Stres yang terus-menerus juga mengurangi produksi sperma. Cara mudah untuk mengurangi stres adalah memperbanyak meditasi. Tak perlu lama, cukup 20 menit per hari. (baca juga: Terapi Sel Punca, Solusi Kesuburan Pria)

Tes Kepribadian lewat Kopi

Oleh: Vera H-C Chan

Apakah Anda suka meminum kopi dengan tambahan sirup? Atau mungkin Anda lebih menyukai kopi berbusa dengan banyak krim?

Betul sekali kami sedang membahas tentang jenis-jenis kopi. Kedai-kedai kopi merupakan sebuah keharusan ketika semua orang beraktivitas di luar (seperti yang dialami Yahoo! saat terjebak antrean konser musim semi - klik di sini untuk mencari tahu agar tidak terlambat menonton konser), jadi kami agak sedikit penasaran dengan berbagai kepribadian  Anda ketika memesan kopi hangat dengan permen Haribo rasa persik (itu menunjukkan sesuatu).

Kepribadian Anda menurut Jenis Kopi

Gagasan dari kedai kopi bersifat aspirasional. Dengan kata lain, tradisi seharga lima sen (sekitar Rp60) dalam makan malam menjadi simbol dari kemakmuran kalangan kelas menengah, baik di Amerika Serikat maupun di seluruh dunia. Memesan secangkir kopi berarti Anda sudah termasuk kalangan itu.

James Moore dan Judi James yang mengarang “The You Code: What Your Habits Say About You” mengklaim bahwa pilihan kopi jauh melebihi rasa “Dengan berbagai pilihan busa, krim dan topingnya minuman ini sudah menciptakan tingkat psikologi yang sangat dalam terkait kepercayaan diri, tingkat stres dan kenyamanan ketika masa kanak-kanak.” Kepribadian kopi, diparafrasekan dari “The You Code”:  

Penikmat Espresso: Kepuasan instan, hasil cepat, “yang paling terkenal dari seluruh pilihan kopi,” sinis, sarkasme, bahkan pemburu tenang yang agresif. Meremehkan hidup sehat, pemurung, dan ambisus, mengincar posisi elit serta ogah bergosip.

Penikmat kopi hitam: Tanpa basa-basi, minimalis, sosok dewasa yang tenang, menyukai hubungan langsung, kompetitif, pendiam dan pemurung, walaupun sesekali bersikap ekspresif.

Penikmat latte: Mengurangi risiko dengan susu dan busa, cenderung mencari aman, ingin disukai, imut namun keras kepala, enggan  frontal dan suka mendelegasikan tugas-tugas berisiko, sosok penyayang keluarga, menikmati kenyamanan lingkungan dan memiliki teman kepercayaan. Kehidupan seksnya biasa-biasa saja.

Penikmat cappucino: sosok ekspresif yang optimis dan menghargai gaya dan barang-barang keren, tidak begitu serakah. Cenderung memulai sesuatu ketimbang menjalani semua detail yang membosankan.

Penikmat kopi instan: tanpa basa-basi, frontal, ceria namun tidak terburu-buru dalam menyelesaikan sesuatu, sosok yang mungkin terlihat biasa-biasa saja. Mudah murung dan periang; tidak begitu berani dalam karier atau pun seks, sosok yang penuh pertimbangan.

Penikmat decaf soymilk: bersikap sok lingkungan ketimbang pejuang lingkungan. Bagi mereka yang tidak alergi dengan susu sapi, pilihan itu menyiratkan sikap rewel dan arogan. 

Penikmat Frappucino (dan kobi berbusa lainnya): Pecandu busa dan krim. Korban trend ketimbang trendsetter, duh, sosok tidak karuan dan tanpa perasaan ironi. 

Bukan peminum kopi: Si pengarang sangat menganggap sosok yang menolak secangkir kopi sebagai orang yang takut hidup dan bersikap kekanak-kanakan (sebuah penghinaan  yang terdapat dalam bagian “What Your Tea Says About You”)

Lebih dari Sekadar Tumpukan Biji Kopi

Fakta mengenai kopi, menurut National Coffee Association: Lebih dari delapan dari 10 warga Amerika pecandu kopi dalam setahun terakhir, dan separuhnya hanya sesekali meminum kopi. Namun, masing-masing generasi - mulai dari Greatest Generation hingga GenXers - rupanya semakin jarang meminum kopi ketimbang generasi sebelumnya, dan rata-rata jumlah kopi yang diminum seorang warga Amerika mencapai puncaknya pada 1960-an. Etnis warga yang terus menempati posisi teratas di antara peminum espresso adalah warga keturunan Hispanik-Amerika.        

Sedangkan untuk kepribadian menurut pilihan kopinya, studi dari produsen kopi pada 2007 menyusun apa saja yang akan dikorbankan warga Amerika demi secangkir kopi, saat menyimak berita pagi, makan siang, tidur, bahkan ketika menggosok gigi. Studi serupa juga menjabarkan lima tipe kepribadian peminum kopi:

1. Peminum gaul (33 persen), yang cenderung hidup sendirian, sehingga komunitas peminum kopi merupakan penyelamat bagi dirinya.

2. Pecinta kenyamanan (14 persen), yang cuma mengunakan cangkir panas untuk menghangatkan tangannya.

3. Pecandu kopi (14 persen), yang tidak bisa hidup tanpa kopi. Menariknya, mereka yang bergaji besar cenderung menyebut perilaku mereka sebagai kecanduan.

4. Peminum kopi untuk tugas (11 persen), biasanya pemula yang membutuhkan kopi agar selalu fokus.

5. Bukan pecandu kopi (7 persen). Meskipun tidak ada kategori usia yang dijelaskan di sini, kaum muda cenderung mengikuti tren seperti es kopi dan kopi dengan rasa tertentu,sedangkan generasi tua cenderung memilih kopi tubruk.

Masker penghilang jerawat

Masalah jerawat tak kunjung pergi dari wajah, tetapi Anda enggan menggunakan kosmetik? Coba atasi dengan menggunakan masker alami dari baking soda ini.

Dikutip melalui situs resmi Dr. Oz, berikut adalah cara membuat masker dari baking soda untuk mengatasi jerawat dan komedo yang mengganggu.

Bahan:
1 sendok makan baking soda (bukan baking powder)
1-2 sendok makan air matang

Cara membuat:
Campur kedua bahan dengan tangan Anda hingga rata dan mengental.
Sebelum mengoleskan masker, bersihkan terlebih dahulu wajah Anda. Setelah itu, oleskan adonan masker baking soda ke wajah secara perlahan hingga merata.
Diamkan masker hingga kering, sekurang-kurangnya 20 hingga 30 menit.
Setelah itu, bersihkan wajah dengan air hangat dan rasakan kehalusan kulit Anda dan kesegarannya.
Gunakan masker secara rutin sekurangnya 2-3 hari sekali hingga jerawat Anda berkurang dan menghilang.
 

DITA ARSWENDA Template by Ipietoon Cute Blog Design