Rabu, 13 Agustus 2014

Little Extra

Seorang yang selalu monoton dan kurang bergairah pasti akan sangat membosankan rasanya, seorang Claude T. Bissell mepunyai solusi untuk itu untuk menemukan kembali gairah dalam hidup itu pertama-tama seseorang harus berani mengambil risiko melebihi batas aman menurut keyakinan banyak orang, maka hidup ini akan terasa menatang jika kita terlibat dalam suatu hal-hal yang menantang begitu juga sebaliknya jika kita tidak melibatkan diri maka hidup ini akan terasa sangat monoton. Namun yang pasti ada resiko disetiap tantangan yang berani kita ambil, namun dari resiko itulah yang akan membuat kita maju menjadi orang yang lebih berarti dan baik lagi.
Hal kedua yang tidak akan membuat hidup kita serasa monoton adalah memberikan perhatian melebihi perhatian yang diberikan orang pada umumnya, siapapun anda pasti akan melibatkan hubungan dengan sesama manusia, dengan cara meningkatkan perhatian kita terhadap mereka maka hidup ini tidak akan terasa hampa, namun lebih bermakna dan bervariasi karena setiap orang berbeda satu sama lain dan itu yang akan memberikan variasinya kepada kehidupan kita.
Hal Ketiga bermimpilah besar......
dengan kita memiliki sebuah impian yang besar, maka kita cenderung akan mengejar impian itu. Mimpi itulah yang akan memberikan dorongan pada diri kita untuk melakukan sebuah perubahan dalam hidup ini.
Keempat dan terakhir, selalu berharap mendapatkan lebih daripada apa yang diharapkan orang lain. Karena dengan memiliki ekspetasi positif tersebut dalam hidup kita anda akan merasa bergairah dan terus bersikap positif walau tantangan menghadang dan terus berusaha mengambil tindakan demi tindakan agar mimpi anda terwujud.
Semoga keempat hal itu mampu membuat anda lebih ceria dan semangat dalam kehidupan ini.
Raihlah kesuksesan anda pada saat ini, esok dan masa mendatang

0 komentar:

Posting Komentar

 

DITA ARSWENDA Template by Ipietoon Cute Blog Design